Kamis, 30 April 2015

Sukses, Kontes Audio Hurricane XCS3 Sound Fighter MGK Kemayoran

Sukses, Kontes Audio Hurricane XCS3 Sound Fighter MGK Kemayoran

MGK Kemayoran kembali menghadirkan event kontes audio yang bekerja sama dengan Modifplus, Kabarotomotif, Hurricane yang dinamakan Hurricane XCS3 Sound Fighter MGK Kemayoran sukses diadakan pada tanggal 7-8 Maret 2015 di Main Lobby Mall MGK Kemayoran – Jakarta.
"Hurricane Sound Fighter MGK Kemayoran ini merupakan gelaran perdana dari regulasi Sound Fighter untuk tahun 2015 dan akan menjadi awal regulasi baru untuk seluruh pertandingan Sound Fighter 2015 yang rencananya akan digelar di 18 kota.
Hurricane XCS3 Sound Fighter MGK Kemayoran menghadirkan 11 kelas yang terdiri dari 8 kelas SPL dan 3 kelas SQL, 8 kelas SPL diantaranya Featherweight 140dB, Lightweight 145dB, Heavyweight 150dB, Sedan 2 Sub, Non Sedan 2 Sub, Expert, One Brand dan kelas Double Fighter. Untuk 3 kelas SQL diantaranya Junior, Expert.

Untuk penjurian SQ pada kelas SQL dilakukan oleh praktisi car audio yakni Erwin Sugiarto dari Digital Audio dan Leonardi dari Linier Autosound, penilaian dilakukan 5 meter dari bumper belakang mobil dengan acuan penilaian High Tonal, Mid Tonal, Subwoofer, Spectral Balance dan Performance. Sedangkan untuk pengukuran dB dilakukan sama seperti pengukuran pertama pada kelas SPL.
MGK Kemayoran kedepannya akan menyelenggarakan banyak Agenda kegiatan Otomotif, yang paling dekat setelah kontes Audio pada tangal 28 – 29 Maret akan dilaksanakan Event RETRO Car Community yang dinamakan “RETROFunDesVouz”.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar